Demi Alasan Ini, Bill Gates Harus Mundur dari Microsoft

Bill Gates (Foto: Instagram-@thisisbillgates)
Bill Gates (Foto: Instagram-@thisisbillgates)

123berita.com – Sejak satu dekade terakhir, kiprah Bill Gates di Micosoft tidak terlalu intens sebab hampir sebagian waktunya terbagi pada kegiatan filantropi. Kegiatan amal yang dilakukan bersama sang istri membuat dirinya tak mempunyai banyak waktu dengan perusahaan sehingga akhirnya membuat Bill Gates mengundurkan diri dari jajaran dewan direksi Microsoft.

Mengutip sebuah sumber, kabar mundurnya Bill Gates dari jajaran dewan direksi Microsoft diumumkan perusahaan pada Jumat (13/03/2020). Kendati Bill Gates telah mengundurkan diri dari jajaran dewan direksi, namun dirinya masih menjadi penasihat CEO Microsoft saat ini, Setya Nadella.

Bacaan Lainnya

“Saya membuat keputusan untuk mundur dari jajaran dewan direksi dari tempat saya melayani-Microsoft dan Berkshire Hathaway untuk mendedikasikan lebih banyak waktu kegiatan filantropis, termasuk kesehatan dan pembangunan global, pendidikan, dan peningkatan keterlibatan saya dalam mengatasi perubahan iklim,” ungkap Bill Gates dalam postingannya di akun media sosial Linkedln.

Sementara itu, Microsoft dalam siaran persnya menyatakan sebuah kehormatan bisa bekerja sama dan belajar dari Bill Gates.

Pos terkait

BACA JUGA